55
Ratapan atas Pengkhianatan
Kepada pemimpin pujian: Dengan alat musik petik. Nyanyian perenungan Daud.
 
(55-2) Dengarlah doaku, ya Allah,
dan jangan menyembunyikan diri dari permohonanku.
(55-3) Perhatikan aku dan jawab aku!
Aku merana dalam keluhanku dan merintih
(55-4) oleh karena suara musuh,
oleh karena penindasan orang fasik.
Sebab, mereka menimpakan kesusahan kepadaku,
dan dengan murka, mereka memusuhiku.
(55-5) Hatiku gemetar di dalamku,
dan kengerian maut menimpa diriku.
(55-6) Takut dan gentar menghampiriku,
gemetar menyelimuti aku.
(55-7) Kataku, “Oh, seandainya aku diberi sayap seperti merpati!
Aku akan terbang dan tinggal diam.
(55-8) Lihatlah, aku akan melarikan diri jauh-jauh
dan bermalam di padang gurun.
Sela
(55-9) Aku akan bergegas ke tempat perlindunganku
dari angin ribut dan badai.”
 
(55-10) Telanlah, ya Tuhan, belahlah lidah-lidah mereka.
Sebab, aku melihat kekerasan dan perselisihan di dalam kota.
10 (55-11) Siang dan malam mereka mengelilingi kota itu di atas tembok-temboknya,
sementara itu kejahatan dan kesusahan ada di dalamnya.
11 (55-12) Penghancuran ada di tengah-tengahnya,
penindasan dan tipu daya tidak hilang dari tempat-tempat umumnya.
 
12 (55-13) Sebab, bukan musuh yang mengejekku; aku dapat menanggungnya.
Bukan juga orang yang membenci aku, yang membesarkan dirinya melawan aku; aku dapat menyembunyikan diri darinya.
13 (55-14) Akan tetapi, kamulah orang yang seperti aku,
sahabatku, seseorang yang kukenal.
14 (55-15) Kami saling memberi nasihat yang manis;
di dalam rumah Allah, kami berjalan di tengah kerumunan.
 
15 (55-16) Biarlah maut memperdaya mereka,
biarlah mereka turun ke dunia orang mati hidup-hidup!
Sebab, kejahatan ada di dalam kediaman mereka dan di tengah-tengah mereka.
 
16 (55-17) Namun, aku memanggil Allah,
dan TUHAN akan menyelamatkan aku.
17 (55-18) Pada waktu malam, pagi, dan siang hari, aku menyatakan keluhan dan rintihanku,
lalu Dia mendengar suaraku.
18 (55-19) Dia menebusku dalam damai dari serangan terhadap aku,
sebab banyak orang melawan aku.
19 (55-20) Allah akan mendengar dan menjawab mereka;
Dia yang diam sejak dahulu.
Sela
Sebab, mereka tidak berubah dan tidak takut akan Allah.
 
20 (55-21) Dia mengacungkan tangannya melawan orang yang hidup damai dengannya;
dia mencemari perjanjiannya.
21 (55-22) Ucapannya lebih lembut dari mentega,
tetapi hatinya berperang.
Kata-katanya lebih lembut dari minyak,
tetapi tajam seperti pedang yang terhunus.
 
22 (55-23) Lemparlah bebanmu kepada TUHAN,
dan Dia akan memeliharamu.
Dia takkan membiarkan orang benar terguncang selama-lamanya.
 
23 (55-24) Namun, Engkau, ya Allah, akan membawa mereka turun ke sumur lubang kubur;
para penumpah darah dan penipu
takkan sampai setengah umurnya.
Namun, aku memercayai-Mu.