SURAT
YOHANES
YANG KEDUA
1
Salam
1 Dari penatua*Penatua Kelompok orang yang dipilih untuk memimpin jemaat. Juga disebut pengawas dan gembala., kepada ibu yang dipilih dan kepada anak-anaknya†Ibu … anak-anaknya Frasa ini kemungkinan besar merupakan kiasan untuk gereja dan jemaatnya, yang berada di wilayah kepemimpinan Rasul Yohanes., yang kukasihi dalam kebenaran‡kebenaran Yaitu Kabar Baik tentang Yesus Kristus, yang mempersatukan semua orang percaya., dan bukan aku saja, tetapi juga semua orang yang mengenal kebenaran, 2 sebab kebenaran yang tinggal dalam kita dan yang akan bersama kita selamanya.
3 Anugerah, belas kasih, dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan dari Kristus Yesus, Sang Anak, menyertai kita dalam kebenaran dan kasih.
Hiduplah Sesuai Perintah Allah
4 Aku sangat bersukacita karena mengetahui bahwa beberapa anakmu hidup dalam kebenaran, sebagaimana perintah yang telah kita terima dari Bapa. 5 Sekarang, aku minta kepadamu, Ibu, bukan seolah-olah aku menuliskan sebuah perintah baru, melainkan perintah yang sudah kita miliki sejak semula supaya kita saling mengasihi. 6 Dan, inilah kasih, bahwa kita hidup menurut perintah-perintah-Nya. Inilah perintah itu, seperti yang sudah kamu dengar sejak semula supaya kamu hidup di dalamnya.
7 Sebab, banyak penyesat telah muncul ke dunia, mereka tidak mengakui Yesus sebagai Kristus yang datang dalam wujud manusia. Mereka adalah penyesat dan anti-Kristus. 8 Berhati-hatilah agar kamu tidak kehilangan apa yang sudah kita§kita Beberapa salinan bahasa Yunani menuliskan “kamu”. usahakan, tetapi menerima upah seutuhnya.
9 Setiap orang yang berjalan keluar dan tidak tinggal dalam ajaran Kristus, dia tidak memiliki Allah. Akan tetapi, siapa pun yang tinggal dalam ajaran itu memiliki, baik Bapa maupun Anak. 10 Jika ada orang yang datang kepadamu dan tidak membawa ajaran ini, jangan menerima dia ke dalam rumahmu atau memberi salam apa pun. 11 Sebab, siapa pun yang menyambut dia, mengambil bagian dalam pekerjaan jahat orang itu.
Salam Penutup
12 Banyak hal yang ingin kutuliskan kepadamu, tetapi aku tidak mau melakukannya dengan kertas dan tinta. Namun, aku berharap dapat datang kepadamu dan berbicara secara tatap muka supaya sukacita kita dipenuhkan. 13 Anak-anak dari saudaramu*saudarimu Saudari dari Ibu yang disebutkan dalam ayat 1. Mungkin yang dimaksud adalah gereja atau jemaat lain. yang terpilih menyampaikan salam kepadamu.
*1:1 Penatua Kelompok orang yang dipilih untuk memimpin jemaat. Juga disebut pengawas dan gembala.
†1:1 Ibu … anak-anaknya Frasa ini kemungkinan besar merupakan kiasan untuk gereja dan jemaatnya, yang berada di wilayah kepemimpinan Rasul Yohanes.
‡1:1 kebenaran Yaitu Kabar Baik tentang Yesus Kristus, yang mempersatukan semua orang percaya.
§1:8 kita Beberapa salinan bahasa Yunani menuliskan “kamu”.
*1:13 saudarimu Saudari dari Ibu yang disebutkan dalam ayat 1. Mungkin yang dimaksud adalah gereja atau jemaat lain.