21
Kota-kota orang Lewi
1-2 Kemudian para pemimpin suku Lewi datang kepada Imam Besar Eleazar, Yosua, dan para pemimpin suku-suku Israel lainnya di Silo, di negeri Kanaan. Kata mereka, “TUHAN sudah memerintahkan Musa untuk memberikan kota-kota kepada kami sebagai tempat tinggal, dan padang rumput untuk ternak kami.”
3 Maka orang Israel memberikan kota-kota dan padang rumput dari wilayah mereka kepada suku Lewi, sesuai perintah TUHAN.
4 Undian pembagian tanah pertama diberikan kepada marga Kehat dalam suku Lewi. Keturunan Imam Harun mendapat tiga belas kota dari suku Yehuda, Simeon, dan Benyamin.
5 Keturunan marga Kehat lainnya mendapat sepuluh kota dari suku Efraim, suku Dan, dan separuh suku Manasye di barat.
6 Marga Gerson menerima tiga belas kota dari suku Isakar, suku Asyer, suku Naftali, dan separuh suku Manasye di timur.
7 Marga Merari menerima dua belas kota dari suku Ruben, Gad, dan Zebulon.
8 Demikianlah orang Israel memberikan kota-kota dan padang-padang rumput untuk menggembalakan ternak kepada orang-orang Lewi dengan cara undian, sesuai perintah TUHAN kepada Musa.
9-19 Keturunan Imam Harun dari marga Kehat menerima undian yang pertama. Bangsa Israel memberikan kepada mereka tiga belas kota serta padang-padang rumput di sekitarnya untuk menggembalakan ternak: sembilan kota dari suku Yehuda dan Simeon, empat kota dari suku Benyamin.
Kota-kota dari suku Yehuda dan Simeon adalah Hebron, Libna, Yatir, Estemoa, Holon, Debir, Ain, Yutah, dan Bet Semes. Kota Hebron, yang terletak di pegunungan suku Yehuda, adalah kota perlindungan bagi orang-orang yang tidak sengaja membunuh. Kota ini juga disebut Kiryat Arba. Arba adalah nenek moyang raksasa Anakim. Keturunan Imam Harun diberi padang rumput di sekeliling kota itu, tetapi tidak termasuk tanah ladang kota dan desa-desa di sekitarnya, karena daerah itu sudah diberikan kepada Kaleb. Kota-kota dari suku Benyamin adalah Gibeon, Geba, Anatot, dan Almon.
20-26 Keturunan marga Kehat lainnya menerima sepuluh kota serta padang rumput di sekitarnya untuk menggembalakan ternak: empat kota dari suku Efraim, empat kota dari suku Dan, dan dua kota dari separuh suku Manasye.
Kota-kota dari suku Efraim adalah Sikem (kota perlindungan di pegunungan Efraim bagi orang yang tidak sengaja membunuh), Gezer, Kibzaim, dan Bet Horon. Kota-kota dari suku Dan adalah Elteke, Gibeton, Ayalon, dan Gat Rimon. Kota-kota dari separuh suku Manasye adalah Taanak dan Gat Rimon.
27-33 Keturunan marga Gerson dalam suku Lewi menerima tiga belas kota dan padang-padang rumput untuk menggembalakan ternak: dua kota dari separuh suku Manasye, empat kota dari suku Isakar, empat kota dari suku Asyer, dan tiga kota dari suku Naftali.
Kota-kota dari separuh suku Manasye adalah Golan di Basan, yang adalah kota perlindungan bagi orang yang tidak sengaja membunuh, dan Bestera. Kota-kota dari suku Isakar adalah Kison, Daberat, Yarmut, dan En Ganim. Kota-kota dari suku Asyer adalah Misal, Abdon, Helkat, dan Rehob. Kota-kota dari suku Naftali adalah Kedes di Galilea, yaitu kota perlindungan bagi orang yang tidak sengaja membunuh, Hamot Dor, dan Kartan.
34-40 Keturunan marga Merari dalam suku Lewi menerima dua belas kota serta padang rumput di sekitarnya untuk menggembalakan ternak: empat kota dari suku Zebulon, empat kota dari suku Ruben, dan empat kota dari suku Gad.
Kota-kota dari suku Zebulon adalah Yoknam, Karta, Dimna, dan Nahalal. Kota-kota dari suku Ruben adalah Bezer, Yahas, Kedemot, dan Mefaat. Kota-kota dari suku Gad adalah Ramot di Gilead, yaitu kota perlindungan untuk orang yang tidak segaja membunuh, Mahanaim, Hesbon, dan Yazer.
41-42 Jadi, suku Lewi menerima empat puluh delapan kota di tengah-tengah suku-suku Israel lainnya. Setiap kota dikelilingi oleh padang-padang rumput untuk menggembalakan ternak. Padang-padang rumput itu juga diberikan kepada orang-orang Lewi.
43 Dengan demikian, TUHAN memberikan kepada bangsa Israel seluruh negeri, seperti yang sudah Dia janjikan dengan sumpah kepada nenek moyang mereka. Bangsa Israel menguasai negeri itu serta menetap di sana.
44 TUHAN memberi mereka ketenangan, sesuai dengan sumpah-Nya kepada nenek moyang mereka. Tidak ada satu pun musuh yang bisa melawan mereka. TUHAN menyerahkan semua musuh ke dalam tangan mereka.
45 Tiada satu pun janji TUHAN yang tidak digenapi kepada bangsa Israel. Dia menepati semua janji-Nya.